Kam 26 Jumadil awal 1446AH 28-11-2024AD

La Ilaaha Illallah adalah Dzikir yang Paling Utama

Syaikh Sholih bin Fauzan bin Abdillah Al Fauzan hafidzahullah berkata:

Termasuk dzikir yang utama adalah kalimat La ilaaha illallah, ia adalah kalimat ikhlas, kalimat taqwa, kalimat al urwatul wutsqo (tali yang kukuh), kalimat thoyyibah (ucapan yang baik).

Allah berfirman:

أَلَمْ تَرَ كَيْفَ ضَرَبَ اللَّهُ مَثَلًا كَلِمَةً طَيِّبَةً كَشَجَرَةٍ طَيِّبَةٍ أَصْلُهَا ثَابِتٌ وَفَرْعُهَا فِي السَّمَاءِ. تُؤْتِي أُكُلَهَا كُلَّ حِينٍ بِإِذْنِ رَبِّهَا ۗ

Tidakkah kamu perhatikan bagaimana Allah membuat perumpamaan kalimat yang baik seperti pohon yang baik, akarnya kuat dan cabangnya (menjulang) ke langit. (Pohon) itu menghasilkan buahnya setiap waktu dengan izin Rabbnya.
(Q.S  Ibrahim: 24-25)

Kalimat thoyyibah adalah kalimat La ilaaha illallah, sebagaimana dalam penjelasan tafsirnya.


Artikel bermanfaat lainnya: Makna Tauhid adalah Menyembah Hanya kepada Allah dan Meninggalkan Sesembahan Selain Allah


Perbanyaklah mengucapkan kalimat ini! Hidupkan hati dengan kalimat ini! Dan perintahkan anak-anakmu untuk berdzikir dan sinari waktumu dengan kalimat ini!

Ketika seorang shahabat bertanya kepada Rasulullah tentang amalan yang bisa memasukkan ke dalam Jannah,
Rasulullah menjawab:

لَا يَزَالُ لِسَانُكَ رَطْبًا مِنْ ذِكْرِ اللَّهِ

Hendaknya lisanmu senantiasa basah dengan dzikir kepada Allah.
HR. Tirmidzi dari shahabat Abdullah bin Busr radiyallahu ‘anhu (dishahihkan Syaikh Al Albani rahimahullah – pen)


Artikel bermanfaat lainnya: Sesembahan Hidup ataupun Mati Selain Allah Semuanya Tidak Bermanfaat Sama Sekali


Biasakan lisanmu dengan berdzikir, senantiasa dan selalu. Jangan kalian melupakan dzikir kepada Allah. Barang siapa yang lupa berdzikir, maka Allah akan melupakannya sehingga dia akan dikuasi setan.

Kalimat La Ilaaha illallah adalah kalimat yang ringan untuk diucapkan lisan akan tetapi berat di sisi Allah (dalam timbangan amal-pen).


Artikel bermanfaat lainnya: Membaca Al Quran dan Dzikir dalam Keadaan Berdiri, Duduk ataupun Berbaring


 

Sumber audio:
is.gd/yENgbl

Penerjemah:
Abu Muhammad Qosim

Tinggalkan Balasan