Kam 26 Jumadil awal 1446AH 28-11-2024AD

Apakah Wali Allah Memiliki Sifat-sifat Khusus?

Pertanyaan

Disematkan predikat wali Allah pada sebagian orang. Apakah sifat-sifat para wali Allah yang hakiki? Bagaimana mereka bisa sampai pada tingkatan tersebut? Apakah keberadaan wali Allah itu hanya di zaman tertentu ataukah bisa didapatkan pada setiap zaman?

Jawaban Syaikh Sholih al-Fauzan hafidzhahullah:

Sifat para wali Allah adalah sebagaimana yang Allah Ta’ala sebutkan dalam firman-Nya:

أَلَا إِنَّ أَوْلِيَاءَ اللَّهِ لَا خَوْفٌ عَلَيْهِمْ وَلَا هُمْ يَحْزَنُونَ (62) الَّذِينَ آمَنُوا وَكَانُوا يَتَّقُونَ (63)

Ingatlah sesungguhnya para wali Allah mereka tidak merasa takut dan bersedih. Yaitu orang-orang yang beriman dan bertakwa (Q.S Yunus ayat 62-63)

Maka para wali Allah adalah orang-orang yang beriman dan bertakwa. Ini adalah sifat mereka.

Barang siapa yang memiliki sifat keimanan dan ketakwaan maka dia adalah wali Allah. Ini bisa terjadi pada setiap muslim. Sesuai kadar keimanannya, pada setiap masa dan tempat.

Wallaahu A’lam.


Sumber: Majmu’ Fatawa Fadhilatusy Syaikh Sholih al-Fauzan 1/49

Naskah Fatwa dalam Bahasa Arab

أولياء الله تعالى

سؤال: يطلق على بعض الناس صفة أولياء الله، فما هي صفتهم الحقيقية؟ وكيف وصلوا إلى هذه المرتبة، وهل لهم زمن محدود، أم أنهم يوجدون في كل زمان؟

الجواب: صفة أولياء الله، كما حددها الله تعالى بقوله: {أَلَا إِنَّ أَوْلِيَاءَ اللَّهِ لَا خَوْفٌ عَلَيْهِمْ وَلَا هُمْ يَحْزَنُونَ الَّذِينَ آمَنُوا وَكَانُوا يَتَّقُونَ} [يونس: ٦٢، ٦٣]

فأولياء الله هم: الذين آمنوا وكانوا يتقون، هذه صفتهم

فمن اتصف بالإيمان والتقوى فهو من أولياء الله عز وجل، وهذه حاصلة لكل مسلم، بحسب إيمانه في كل زمان ومكان، والله أعلم

(مجموع فتاوى فضيلة الشيخ صالح الفوزان ١/ ٤٩)

Penerjemah: Abu Utsman Kharisman

Tinggalkan Balasan